Menambah RAM di Android Dengan SWAP
Menambah RAM di Android Dengan SWAP - Salah satu hal terburuk dari smartphone kelas bawah jenis tertentu yaitu tidak memiliki cukup banyak RAM. Biasanya ini bukan menjadi masalah besar bagi kebanyakan pengguna yang menggunakan ponsel mereka dengan tujuan hanya untuk menelepon, mengirim teks SMS, browsing, dan memeriksa email.
Namun bagi orang yang memperlakukan ponsel android nya secara lebih seperti bermain game dan penggunaan aplikasi berat, sosial media, kekurangan RAM mungkin sedikit lebih membatasi. Kehabisan RAM dapat menyebabkan banyak masalah seperti aplikasi crash dan lag.
Seeder - Aplikasi Penghambat Lag Android
Meskipun anda memiliki kapasitas RAM yang tergolong sedikit, anda dapat mengaktifkan file swap dan partisi swap layaknya seperti pagefile yang digunakan di windows, walaupun efeknya tidak terasa secara signifikan karena swap hanyalah sebuah virtual memory namun dengan swap kemungkinan akan membantu aplikasi tertentu yang membutuhkan sedikit banyak ruang RAM untuk berjalan.
Mengaktifkan swap tidak terlalu sulit, anda hanya disuruh untuk mempartisi ulang SDCard anda. Metode ini akan berpotensi menurunkan umur SDCard anda karena siklus read nya akan bertambah lebih tinggi dari batas normal. Namun SDCard anda tidak serta merta akan mudah rusak begitu saja. Butuh waktu yang lama untuk mengalami itu semua.
Apa itu SWAP? Singkatnya SWAP adalah RAM virtual. Dengan swap sebagian kecil dari memory eksternal disisihkan dan digunakan sebagai RAM. Jadi swap berfungsi sebagai RAM kedua (secondary) yang membantu kinerja RAM pertama.
Menambah RAM di Android Dengan SWAP
Sebelum melakukan proses swapping, persiapkan file-file berikut :
- MiniTool Partition Wizard (untuk mempartisi swap SDCard --> pilih yang Home Edition)
- Swapper (Untuk membuat swap file di SDCard)
Membuat Partisi SWAP Menggunakan MiniTool Partition Wizard
Membuat partisi SWAP sama dengan membuat partisi EXT. . Silahkan anda
pelajari terlebih dahulu/Bila anda sudah terbiasa mempartisi atau
menggunakan MiniTool Partition Wizard, buat partisi ke-3 dengan file system Linux Swap. Ukurannya minimal 32MB, maksimal 1024MB. Direkomendasikan ukuran Linux Swap nya sebesar 256MB. Buat sebagai Primary.
Atau bila SDCard anda belum pernah dipartisi sebelumnya, silahkan ikuti
tutorial partisi untuk Link2SD diatas, hanya saja file system nya
memakai Linux Swap dan ukurannya sebesar yang saya rekomendasikan.
![]() |
Linux Swap MiniTool Partition Wizard |
Membuat File SWAP Menggunakan Swapper
![]() |
Swapper |
Langkah ini terbilang sangat mudah. Bila anda masih dalam tahap
pengembangan, masih memakai stock rom, android anda masih original dan
belum pernah dirubah systemnya sama sekali, memakai file swap merupakan
jalan terbaik. Alasannya karena tidak semua kernel android support
partisi swap.
Kebanyakan custom rom saat ini sudah support partisi swap. Maka dari itu pilih satu dari kedua cara ini. Jangan memakai keduanya karena fungsinya itu sama.
Pada artikel Menambah RAM dan Mempercepat Performa Android, salah satu point nya memakai Swapper.
Pertama-tama install Swapper anda kemudian buka. Centang Active Swap on Boot kemudian ganti Swap File Position menjadi SD Card FAT Partition lalu isi value nya.
Sesudah itu klik Save lalu tunggu beberapa saat sampai Swapper selesai
membuat file swap. Lama pembuatannya tergantung berapa MB swap file
anda. Bila besarnya 1GB bisa memakan waktu belasan menit.
Swapper akan membuat file swap dengan ekstensi .swp kedalam
SDCard anda. Jadi jangan bingung kalau kapasitas SDCard anda berkurang
sebanyak value yang anda isikan diatas. Untuk mengembalikan kapasitas
tersebut, hapus file swap tersebut.
Cara Mempastikan SWAP Berjalan Dengan Baik
Cara mempastikan apakah SWAP anda berjalan atau tidak, silahkan buka
Terminal Emulator anda. Download terlebih dahulu via Google Play bila
anda belum memiliki Terminal Emulator.
Pada Terminal Emulator, ketik 'free' tanpa tanda kutip lalu
lihat. Bila isinya angka-angka yang relevan dan bukan angka Nol semua
dibagian total, used dan free nya, maka swap yang anda buat berhasil.
![]() |
Swap Terminal Emulator |
Begitulah Cara Menambah RAM di Android Dengan Metode SWAP. Ada kalanya kita harus mengoptimalkan kinerja android kita karena beberapa alasan salah satunya 'keterbatasan'.
Jika terjadi masalah silahkan Komentar.